Tujuh Ruas Jalan Provinsi di Tubaba Akan Dibangun Tahun Ini

Tulang Bawang Barat

TUBABA (MDSnews) –
Penuhi harapan dan Usulan dari sejumlah masyarakat pemerintah kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) melalui dinas pekerjaan Umum dan penata ruang (PUPR) Tubaba pada tahun 2019
akan bagun 7 titik ruas jalan provinsi di kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba)

Rencana pembangunan tersebut disampaikan Iwan mursalin.MT.kepala Dinas (PUPR) Tubaba,setelah kita melakukan koordinasi dengan Kepala Bidang (KABID) perencanaan Dinas PUPR Provinsi Lampung Taufik, beberapa waktu lalu alhamdulillah, apa yang menjadi keluhan masyarakat di beberpa daerah Bumi ragem sai mangi wawai ini mendapatkan respon positif

Alhamdulillah seluruh ruas jalan Provinsi Lampung yang
ada di Tubaba, yang di usulkan masyarakat yang keadaannya cukup memprihatinkan saat ini akan segera ditangani semua pembangunannya tahun ini.

“ke 7 Ruas jalan provinsi yang akan segera dibangun tersebut,diantaranya, jalan Simpang Daya Murni arah Gunung Batin, Jalan Adijaya arah Tulung Randu dan rehab jalan simpang Daya Murni arah Lampung utara, serta pembangunan jalan Simpang PU arah Panaragan, pembangunan jalan Penumangan arah unit 6 Rigid beton, pembangunan jalan Penumangan Arah Tegal mukti, Pembangunan jalan simpang Tujok arah panaragan Jaya ruas jalan Panaragan arah Way Kanan.” terang iwan mursalin.MT kepada medinaslampung saat saat diruang Sekdakab pada selasa (26/2/2019) pukul 10.00 Wib.

Lanjut iwan mursalin, Hal itu,
menindak lanjuti gagasan,”
Bupati Tubaba, H. Umar Ahmad.sp. terkait keluhan sejumlah masyarakat di daerahnya menjadi langganan banjir, menyikapi gagasan dari pimpinan, yang mengharapkan penimbunan pada ruas jalan Tubaba penghubung Kabupaten Way Kanan,”karena
Keterbatasan anggaran Dana alokasi Umum (DAU) kita pada tahun 2019 untuk mewujutkan penimbunan tersebut kurang memadai,

Maka Nantinya dinas PUPR tubaba akan koordinasikan kembali ke Dinas PUPR Provinsi, jika memang penimbunan pembangunan tersebut Pemkab Tubaba yang diizinkan untuk melakukan penimbunan, ruas jalan provinsi tersebut,maka kita akan siasati melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) dan insya allah dapat terealisasi tahun 2019.” pungkasnya (Tbb-Arpani /sanur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *