Herman HN Resmikan Sumur Bor Bantuan PSMTI, PGTI, dan GBI

Bandar Lampung

BANDAR LAMPUNG (MDSnews) – Walikota Bandar Lampung Drs. Herman HN meresmikan sumur bor bantuan dari tiga organisasi masyarakat, yaitu Paguyuban Sosial Marga Thionghoa Indonesia (PSMTI) Lampung, Persekutuan Gereja-gereja Thionghoa Indonesia (PGTI) Lampung, Gereja Bethel Indonesia (GBI) Lampung, di jalan imam bonjol gang duren/nangka, Gedong Air,  Rabu (22/5)

Herman HN mengapresiasi atas sumbangan sumur bor tersebut. ” Bantuan sumur bor ini dari tiga organisasi, yaitu psmti, pgti dan gbi. Ini peduli pada masyarakat, ini bukan di Lampung aja, di NTB juga dan dimana-mana udah,” ucapnya.

Herman HN menerangkan bahwa bantuan sumur bor tersebut dapat membantu warga Gedong Air.” Ini buat membantu rakyat kita bagaimana rakyat yang susah air, 45 meter, untuk warga satu LK 19 RT dibagi – bagi,” terangnya.

Herman HN melanjutkan bahwa sumur bor ini gratis, hanya untuk listriknya warga bisa bergotong royong untuk membayarnya tiap bulan.

” Ini gratis, gak ada bayar-bayar, cuma listriknya gotong royong para warga tiap bulan untuk membayarnya,” katanya.

Ditempat yang sama, Luke selaku wakil ketua PSMTI bidang sosial dan kesehatan provinsi Lampung menjelaskan bahwa bantuan sumur bor ini bertujuan untuk meringankan beban masyarakat Gedong Air yang selama ini kesulitan air bersih.

” Untuk meringankan beban masyarakat yang selama ini kekurangan air,” jelasnya.

Luke memaparkan bahwa untuk mekanisme penyaluran sumur bor ini, pihaknya menyerahkan semua kepada ketua RT.
” Untuk mekanisme penyaluran air, Kami menyerahkan semua pd pak RT, karena beliau yang lebih tau,” paparnya.

Luke melanjutkan bahwa untuk pembuatan sumur bor, pihaknya baru kali ini membuat di Bandar Lampung, namun untuk bantuan pompa air dan perangkatnya, pihaknya selama ini telah bekerjasama dengan Kodim kota Bandar Lampung.

” Bandar Lampung, pembuatan sumur bor cuma satu, tapi selama ini kami membantu pompa air saja dgn perangkatnya, kami bekerjasama dgn Kodim kota. Untuk Tahun depan, kami akan melihat dulu daerah mana yang kesulitan air, maka akan kami bantu,” pungkasnya. (NUY)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *