Satlantas Polres Tulang Bawang Barat Bagikan Sembako Kepada Masyarakat

DAERAH HOME TERBARU Tulang Bawang Barat

Tulang Bawang Barat, (MDS News) – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres  Tulang Bawang Barat (Tubaba), menggelar Bakti Sosial dengan membagikan 200 paket Sembako kepada masyarakat, Senin (16/11/2020).

Dikatakan, Kapolres Tulang Bawang Barat AKBP, Hadi Saepul Rahman S.IK, melalui Kasatlantas Polres Tubaba, Iptu. Suarjono Suryaningrat, menjelaskan, pambagian 200 paket sayuran tersebut kepada masyarakat bertujuan upaya membantu meringankan beban ekonomi masyarat ditengah Pandemi Covid-19.

“Pembagian paket sayuran tersebut merupakan program Satlantas polres Tubaba program Bakti Sosial yang sudah terjadwal sebelumnya ada dua titik lokasi pasar, dengan membagikan 100 paket sayuran di depan Mapolres dan 100 di Poslantas Pasar Pulung Kencana yang kita bagikan kepada masyarakat atau pengendara.

kegiatan ini lanjut,Iptu Suarjono Suryaningrat, kita lakukan sejak pukul 14.00 Wib sampai 15.30 WIB.Setiap paket sayuran, berisi 1 kg Kentang, 1 ikat kacang panjang, 1/2 kg Bawang Putih, 1/2 kg Sawi, dan 1/2 kg wortel.”Meski tidak seberapa, diharapkan dengan adanya kegiatan ini, bisa sedikit membantu dan bisa bermanfaat bagi masyarakat yang menerima,” pungkasnya. (Arpani)