Tanggamus, (MDSnews) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tanggamus menggelar Goes To Campus Dengan Mengusung Tema :Pemilih Cerdas Pemilu Berkualitas No Hoax No Money Polotik No Sara”, Jumat (04/12/2020).
Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Ketua KPU kabupaten Tanggamus Angga Lazuardy. S.E, kali ini dilaksanakan di Aula Kampus STIT Tanggamus.
Program Sosdiklih tersebut selain bertujuan untuk mencerdaskan pemilih juga berharap output kegiatan adalah meningkatkan partisipasi masyarakat khususnya kabupaten Tanggamus dalam memilih pada Tahun 2024 mendatang.
Dini Pepilina. S.Pd., MM, selaku Ketua STIT Tanggamus mengatakan pihaknya sangat mengapresiasi kegiatan KPU Tanggamus yang memberikan pendidikan dan wawasan Kepemiluan kepada mahasisw STIT Tanggamus agar cerdas dalam memilih dan terhindar dari berita Hoax, Money Politik dan Sara.
Hal senada diungkapkan Ketua Divisi SosDikLih Amhani Sholihin, S.Ag, bahwa acara ini penting di gelar selain merupakan tugas pokok dan fungsi Anggota KPU berkewajiban mensosialisasikan pendidikan pemilih ini juga penting mendata Masyarakat yang belum terdaftar dalam DPT.
“Sebagai pemilih pemula. Pemilih TMS akan di Mutakhir kan dalam PDP Berkelanjutan setiap bulannya,” katanya.
Lebih jelas Amhani Sholihin, S.Ag, menyampaikan, KPU Kabupaten Tanggamus bekerjasama dengan Kampus STIMIK Gisting, STEBI dan STIT Tanggamus akan menggelar kegiatan serupa pada 2 Kampus jauh yaitu di Kelumbayan dan Ulubelu yang sudah di sepakati bersama pada 11 dan 18 Desember 2020 mendatang.
Nampak hadir pada kegiatan tersebut Ketua KPU Tamggamus, Angga Lazuardy, SE, anggota Komisioner KPU Tamggamus Amhani Sholihin .S.Ag, Ketua Divisi SosDikLih KPU Kabupaten Tanggamus, dan Mahasiswa STIT Tanggamus Yang ikut sebagai peserta pendidikan pemilih pemula. (Nizom)