Karangan Bunga Ucapan Selamat Kpeada Dendi-Marzuki Banjiri Tugu Pengantin Gedong Tataan

DAERAH HOME Pesawaran TERBARU

Pesawaran, (MDSnews) – Sehari menjelang pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona –  Marzuki dibanjiri papan bunga ucapan selamat dan sukses yang sudah terpajang di sepanjang jalan Tugu Pengantin Gedong Tataan dan Pemkab Kabupaten Pesawaran, Kamis (25/2/2021)

Karangan bunga yang terpajang merupakan bentuk rasa syukur dan bahagia dari berbagai kalangan atas terpilihnya Bupati dan Wakil Bupati Pesawaran dengan harapan selama masa jabatan 2021-2024 Kabupaten Pesawaran akan lebih baik lagi kedepannya.

Karangan bunga datang dari berbagai kalangan diantaranya berasal dari Camat, Kadis, Kepsek, Ormas, dan sejumlah lembaga lainnya.

Pasangan Dendi Ramadhona dan  Marzuki Jum’at (26/2/2021) Bupati dan Wakil Bupti terpilih berdasarkan hasil Pilkada tahun 2020 yang akan dilantik secara langsung oleh Gubernur Lampung Arinal Djunaidi bersama dengan enam Bupati dan Wabup dari Kabupaten lainnya.

Pelantikan dilaksanakan dengan tetap mengikuti protokol kesehatan mengingat adannya pandemi Covid-19 ini tamu yang hadir dalam acara pelantikan dibatasi hanya 50 orang.

Sebelumnya, plh Bupati Pesawaran Kesuma Dewangsa, mengatakan, pelantikan hanya dihadiri oleh Bupati dan Wakil Bupati yang dilantik serta keluarga terdekat, untuk jajaran Pemkab dan Pemdes yang lain bisa menyaksikan pelantikan secara virtual melalui layar monitor yang sudah dipersiapkan oleh Pemkab Pesawaran. (Ram/Arf)