Lampung Barat, (MDSnew) – Kapolsek Sekincau Kompol Sukimanto, S.Sos., MM, mewakili Kapolres Lampung Barat AKBP Rachmat Tri Haryadi. S.K., MH, meresmikan Kampung Tangguh Nusantara (KTN) di Desa Pampangan Kecamatan Sekincau, Kamis (25/2/2021).
Turut hadir pada kegiatan tersebut, Kasat Binmas Polres Lampung Barat Iptu Suherman SH, KA UPT Puskesmas Sekincau Hj Martalen, Camat Sekincau Sri Handayani, SH, BPBD Desa Pampangan, Linmas, dan seluruh Jajaran Anggota Polsek Sekincau.
Kapolres Lampung Barat AKBP Rachmat Tri Haryadi S.IK, M.H., melalui Kasat Binmas Iptu Suherman SH, menyampaikan, pemerintah telah melakukan berbagai upaya untuk menangani pandemi Covid-19, salah satu nya ialah dengan meresmikan Kampung Tangguh Nusantara.
“KTN adalah upaya pemerintah dalam menggali potensi dari suatu kampung untuk mempertahan ekonomi masyarakat dari pandemi Covid 19, seperti ketahanan pangan, ketahanan informasi, ketahanan kesehatan, dan ketahanan keamanan dari kampung tersebut,“ jelas Kasat Binmas.
Ditempat yang sama, Camat Pagar Dewa M. Yones berharap agar desa yang ditunjuk sebagai Kampung Tangguh Nusantara (KTN) siap mendukung Program tersebut.
Program Kampung Tangguh memang sangat dibutuhkan dan diperlukan di situasi seperti saat ini, dimana Pandemi Covid 19 belum berakhir,” ujarnya. (Frans/Beni)