Lampung Barat (MDSnews) – Polsek Sekincau, Polres Lampung Barat menggelar vaksinasi massal Satu Hari Satu Juta Vaksin dalam rangka HUT Bhayangkara Ke-75 di Mapolsek setempat, Sabtu (26/06/2021).
Kapolsek Sekincau Kompol Sukimanto, S,Sos, MM mewakili Kapolres Lampung Barat AKBP. Rachmat Tri Haryadi, S.IK., MH mengatakan, sasaran vaksinasi tersebut berjumalah 600 orang dengan 60 vial vaksin jenis sinovac.
“Adapun sasaran vaksinasi adalah tokoh masyarakat tokoh, adat tokoh, pemuda pelayan publik, tenaga Vaksinator dari 4 UPT Puskesmas berjumlah 60 orang,” katanya.
Vaksinasi tersebut melalui 4 tahapan yaitu pendaftaran, screening, penyuntikan vaksin dan observasi.
Kegiatan yang berjalan kondusif dan antusias diikuti oleh warga tersebut turut dihadiri Kapolsek Sekincau Kompol Sukimanto di dampingi Seluruh Camat yang ada di wilayah hukum Polsek Sekincau, Pamatwil Polsek Sekincau, Panit intelkam Ipda Fadhli Ar, Panit Reskrim Iptu E. Panjaitan, seluruh personel Polsek Sekincau, Seluruh Babinsa Koramil Sekincau, Seluruh Kepala Puskesmas yang ada di wilayah hukum Polsek sekincau. (Frans/Beni)