Pesisir Barat (MDSnews) – Dalam Rangka Peringati Hari Kesatruan Gerak TP PKK ke-50 Thun 2022, Ketua Umum TP PKK pesisir barat, bagikan minyak goreng kemasan 1 liter secara gratis kepada masyarakat pekon mon kecamatan ngambur, Jumat (11/3/22).
Ketua Umum TP PKK pesisir barat Septi Istiqlal mengatakan, Sebanyak 150 Liter minyak goreng kami salurkan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, dan bagi masyarakat yang menerima bantuan kami wajibkan membawa kupon yang telah kami bagikan sebelumnya.
“Dengan bantuan ini diharapkan dapat membantu beban hidup bagi mereka dalam memenuhi kebutuhan, dan dapat membantu masyarakat di tengah kesulitan seperti di masa sekarang ini,”kata septi.
Septi juga menambahkan, semoga dengan kegiatan ini dapat menurunkan harga minyak dengan harga yang normal, yang sudah di tetapkan oleh pemerintah pusat.
“Hingga saat ini harga minyak goreng masih tinggi, dan sulit memenuhi kebutuhan dapur kita,”Tambahnya.
Septi Istiqlal juga mengucapkan banyak terimakasih kepada masyarakat yang selama ini turut serta membantu Program TP PKK, dan kegiatan pada hari ini adalah bentuk kepedulian TP PKK Kabupaten Pesisir Barat. (frans).