Bupati Tubaba Resmikan Studio Keramik dan Patung Tanoh Nughik

DAERAH HOME TERBARU Tulang Bawang Barat

Tubaba (MDSnews) – Bupati Tulang Bawang Barat Umar Ahmad meresmikan dua pembangunan Studio keramik dan Patung Tanoh Nughik kegiatan tersebut berlangsung Di Komplek Uluan Nughik, Sabtu (21/05/22).

Peresmian Studio Keramik dan Patung yang diberi nama Tanoh Nughik tersebut dihadiri Wakil Bupati Tubaba Fauzi Hasan, Kadis Pora Tubaba Mansyur serta Kepala OPD dan para penggiat seni patung.

Bupati Umar Ahmad dalam kesempatan itu menyampaikan di akhir masa jabatannya dirinya menyajikan sebuah karya kepada masyarakat Tubaba

” Kita berharap Hadir nya studio keramik dan patung ini kami bermaksud menggambarkan salah satu cara kita untuk mengasah salah satu tindak kita gerak tubuh kita semua jangan pernah berhenti untuk menumbuh kembangkan daerah ini,” harapnya.

Umar Ahmad juga menyampaikan bahwa kehadiran Pak Asmojo dan Bu Dolo di kabupaten Tubaba merupakan menjadi bagian dari Tubaba

” Kehadiran Pak Asmojo Penggiat seni Patung dan keramik ditubaba beliau selama ini adalah bagian dari Tubaba,”tutupnya.

Sementara pada kesempatan itu penggiat seni patung Asmojo juga menyampaikan tanggapannya tentang konsep studio Keramik dan patung tersebut sangatlah unik.

” Saya percaya komitmen di Tubaba untuk meningkatkan kehidupan kesenian dan kebudayaan dan kami percaya Tubaba adalah tempat yang sangat baik kolaborasi antara arsitek seniman dan Desainer,” pungkasnya. (PN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *