Pringsewu (MDSnews) – Pimpinan Resor Keluarga Besar Putra-Putri Polri (KBPP Polri) Pesawaran Masa Bakti 2022-2027 yang diketuai Deni Wijaya dilantik oleh Ketua Pimpinan Daerah KBPP Polri Lampung Fauzi di Aula Pamor Persada Polres Pesawaran, Gedong Tataan, Senin (20/6/22).
Turut menghadiri acara pelantikan tersebut, Bupati Pesawaran Dendy Ramadhona, Kapolres Pesawaran AKBP Pratomo Widodo, jajaran Pimpinan Daerah KBPP Polri Lampung dan Pengurus KBPP Polri Resor Kabupaten/Kota Se- Provinsi Lampung, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat serta Perwakilan Ormas di Bumi Andan Jejama.
Ketua Pimpinan Daerah KBPP Polri Lampung Fauzi dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Ketua dan Pengurus Resor KBPP Polri Pesawaran yang telah dilantik, serta mengajak seluruh anggota bersama-sama membesarkan Organisasi KBPP Polri.
Mas Fauzi, demikian sapaan akrab Ketua Pimpinan Daerah KBPP Polri Lampung, juga meminta jajaran Pengurus Resor KBPP Polri Pesawaran agar menjalin komunikasi yang sinergis dengan Pemerintah Daerah serta bersama-sama membantu tugas Kepolisian dan Pemerintah.
“Mari bersama-sama berbuat yang terbaik untuk KBPP Polri dan masyarakat,” ajaknya. (Ivan & Aden)