BANDARLAMPUNG (MDSnews)-Ketua Dewan Penasehat (DP) Pujakesuma Provinsi Lampung, Rycko Menoza SZP mengatakan, setiap organisasi massa seharusnya mampu mandiri, dan mempunyai program yang jelas dan tegas.
Hal itu disampaikan Rycko saat menghadiri konsolidasi pengurus Pujakesuma se-Lampung di Gedung Budaya Kemiling Kota Bandarlampung, Sabtu (28/01/2023).
“Saya berterima kasih kepada keluarga besar Pujakesuma, yang selama ini selalu berkomitmen untuk menjaga marwah organisasi dengan baik dan sesuai aturan. Semangat untuk berkegiatan positif, dan selalu memberikan manfaat kepada masyarakat,” ujarnya.
Ia berharap, Pujakesuma sebagai salah satu organisasi massa, didasari dengan kekeluargaan dan persaudaraan sejati yang bisa memberikan manfaat untuk kemaslahatan umat.
Putra mantan Gubernur Lampung, Sjachroedin ZP ini mengaku bersyukur mendapat dukungan keluarga besar Pujakesuma se-Lampung.
“Terima kasih saudaraku, mas dan mbak ku. Saya punya keyakinan yang besar, dan percaya bahwa keluarga besar Pujakesuma, memiliki kekuatan dalam persatuan. Dan, saya semakin mantab untuk memperjuangkan aspirasi ini, karena memiliki kedekatan personal dengan Pujakesuma sejak lama,” jelas Rycko.
Sementara itu, Ketua Umum Pujakesuma Lampung, Suhaili Muhaimin menyatakan, Pujakesuma sudah bulat ikut berjuang mengantarkan Rycko Menoza menuju kursi anggota DPR RI pada Pemilu 2024 mendatang.
“Kami organisasi massa, dan tidak diharamkan untuk bekerja sama dengan pihak manapun, dan dalam bidang apapun sepanjang tidak bertentangan dengan perundang-undangan dan agama Islam. Soal dukungan kepada mas Rycko, adalah sebuah kewajaran. Karena, dirinya (Rycko, red) adalah DP Pujakesuma,” jelas Suhaili.
Ia mengatakan, Pujakesuma punya tanggungjawab moril terhadap seni dan budaya. Karena, organisasi ini dibentuk lebih banyak dipengaruhi oleh seni dan budaya.
Menurutnya, sebagai organisasi berbasis massa, maka Pujakesuma boleh bermitra dengan siapapun termasuk partai politik (Parpol), meskipun tidak harus berpolitik praktis.
“Parpol memerlukan banyak mitra, seperti Pujakesuma harus bijak dalam bermitra,” tandasnya. (Man/*)