Tanggamus (Medinas_News) — Camat Kotaagung Barat, Agus Somad, S.IP., M.M., meninjau langsung pengerjaan bronjong di aliran Sungai Way Belu pada Rabu (29/10/2025). Peninjauan dilakukan di sejumlah titik terdampak banjir beberapa waktu lalu, yakni Dusun Kampung Bayur dan Dusun Penengahan di Pekon Negara Batin, serta Dusun Sukamandi di Pekon Kanyangan.
Kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut dari upaya pemerintah daerah dalam menangani dampak bencana banjir yang sempat melanda wilayah tersebut. Pemasangan bronjong di titik rawan diharapkan dapat memperkuat tebing sungai dan mencegah terjadinya banjir susulan yang berpotensi menggenangi pemukiman warga di empat pekon di Kecamatan Kotaagung Barat.
Dalam kesempatan itu, Camat Agus Somad mengapresiasi langkah cepat dan tanggap dari Pemerintah Kabupaten Tanggamus melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) yang telah menurunkan tim dan peralatan untuk mempercepat proses pemberonjongan.
“Kami sangat berterima kasih kepada Bupati Tanggamus dan BPBD yang sudah cepat tanggap dalam merespons musibah banjir ini. Semoga dengan adanya bronjong ini, aliran air Sungai Way Belu bisa lebih tertata dan masyarakat tidak lagi khawatir setiap kali hujan turun,” ujar Agus Somad di lokasi peninjauan.
Ia juga berharap seluruh masyarakat ikut menjaga lingkungan sekitar sungai, tidak membuang sampah sembarangan, serta mendukung program pemerintah dalam mitigasi bencana.
Pengerjaan bronjong di wilayah Kotaagung Barat ini menjadi langkah nyata kolaborasi antara pemerintah daerah dan masyarakat dalam mewujudkan lingkungan yang aman dari ancaman banjir.
Jurnalis : (Erwin).