BANDARLAMPUNG(MDSnews) – Sebanyak 50 anggota DPRD Bandarlampung periode 2019-2024 dilantik oleh Kepala Pengadilan Negeri, pelantikan ini dihadiri oleh Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, Walikota Bandarlampung Herman HN, Agenda pelantikan ini digelar di ruang sidang paripurna DPRD (19/8).
Dari lima puluh nama anggota DPRD Kota Bandarlampung yang dilantik 30 orang merupakan wajah baru,”yang menghisai dprd bandar lampung.Usai pelantikan dilakukan, terpilih lah ketua dprd sementara Wiyadi, SP, MM dan Wakil Ketua DPRD sementara Aderly Imelia Sari.
Dalam sambutannya Plt Ketua DPRD Wiyadi mengajak kepada seluruh anggota yang telah ditetapkan dan secara sah mengucapkan sumpah dan janji dalam pelantikan untuk terus bekerja demi kepentingan masyarakat.
“Jangan khianati rakyat yang sudah memilih kita, karna mereka telah berjuang untuk memenangkan kita,untuk itu dan kita harus memperjuangkan semua aspirasi dari masyarakat yang memerlukanya”ujar Wiyadi
Dari 50 DPRD yang dilantik, ada 3 anggota DPRD yang tidak mengikuti pelantikan dijarnakan sedang menjalankan ibadah haji.diantaranya yaitu Irpan Setiawan, Abdul Malik dan Abdul Salim.,MM.
Sementara itu, Walikota Bandarlampung Herman HN mengucapkan selamat kepada Anggota DPRD yang sudah dilantik.
Orang nomor satu dikota tapis berseri ini berharap anggota DPRD bisa membantu, berkerjasama pemerintah dalam melaksanakan pembangunan dikota Bandarlampung.
“Ayo mari kita bersama sama membangun kota tapis berseri ini,karna dalam membangun ini DPRD harus berperan membantu Pemkot Bandarlampung agar Kota Tapis Berseri ini bisa lebih maju lagi kedepanya”kata Herman
Sebelumnya nama anggota dewan telah diumumkan oleh KPU Kota Bandarlampung, PDI Perjuangan menjadi partai paling banyak yang mengirimkan kadernya di kursi dewan kota,dengan raihan 9 kursi Sedangkan Posisi kedua disusul Partai Gerindra yang mengirimkan 7 nama. (Nuy)